Aku ingin sepihak dengan malam,
yang memuja Tuhan tanpa kata-kata..
Jiwa kelam berselimutkan cahaya dari-NYA..
Istigfar degub nadiku, untuk semua manusia yang pernah dan akan lahir didunia..
Oh pintaku,
gugur,
gugurlah dosa karena khilaf dan ketidak-terjangkauan pikiran,
atau nafas yang terbata-bata memahami miskat rahasia..
Aku ingin sepihak dengan malam,
yang dalam kesepiannya bertemu Sang Pencipta..
Jakarta, 2011
Jumat, 02 Maret 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar